Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, jalan Harrison ke UFC ini sempat dihalangi Presiden UFC, Dana White, yang memintanya tetap di PFL.
Kendati demikian, pria berkepala plontos ini nampak sudah berubah pikiran baru-baru ini.
Dalam wawancara dengan TSN, White memberikan lampu hijau pada Kayla Harrison untuk bergabung ke UFC.
Izin ini tidak diungkapkan secara langsung oleh pria asal Connecticut.
Dana White memberikan pesan itu dengan menantang Kayla Harrison untuk datang ke UFC dan berduel dengan Amanda Nunes untuk membuktikan siapa yang terbaik.
“Divisi itu masih ada untuk sang juara,” kata Dana White.
"Hari di mana Nunes mengatakan dia tidak ingin mempertahankan sabuk itu lagi, kami mungkin akan menghilangkannya."
Baca Juga: Jagoannya Terlalu Berbahaya, Bos UFC Sarankan Khabib versi Perempuan Tetap Bertahan di PFL