Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Petarung Sangar UFC Ini Cuma Lawan Gampang di Hadapan Petinju Abal-abal

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Kamis, 23 Desember 2021 | 08:00 WIB
Laga tinju Jake Paul kontra Tyron Woodley, Minggu (19/12/2021) WIB. (TWITTER @SHOWTIMEBOXING)

"Dia pada dasarnya berhasi memenangi satu pertarungan kemudian langsung kalah," ujar Jake Paul.

Meski menginginkan Masvidal dan Diaz untuk jadi lawan selanjutnya, harapan Paul tampaknya akan sulit terpenuhi.

Pasalnya, kedua petarung tersebut masih terikat kontrak dengan UFC dan Jake Paul memiliki hubungan yang tak harmonis dengan presiden organisasi promotor MMA itu, yakni Dana White.

Akibat hubungan tidak harmonis tersebut, White melarang para petarungnya untuk melakukan duel di luar kompetisi UFC.

Namun, ada peluang Jake Paul bisa bertarung melawan Jorge Masvidal dan Nate Diaz jika kedua petarung sangar tersebut sudah tak terikat kontrak dengan UFC.

Baca Juga: Petarung Psikopat Bedah Penyebab Tyron Woodley Dibuat KO Jake Paul

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P