Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkat Alasan Ini, Aleksandar Rakic Pilih Ciryl Gane Menang atas Francis Ngannou

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 24 Desember 2021 | 08:00 WIB
Duel unifikasi sabuk juara kelas berat akan dilakoni Francis Ngannou dan Ciryl Gane di UFC 270 pada 22 Januari 2022. (TWITTER @ESPNMMA)

Berkat aroma permusuhan tersebut, pertarungan ini makin ditunggu-tunggu oleh penggemar karena kedua monster kelas berat ini dikenal tangguh dengan ciri khasnya masing-masing.

Francis Ngannou merupakan raja kelas berat UFC yang dikenal memiliki kekuatan pukulannya yang mematikan, sedangkan Ciryl Gane mempunyai kecerdasan dalam bertarung sebagai senjata andalannya.

Banyak pihak merasa Francis Ngannou yang akan keluar sebagai pemenang, namun jagoan kelas berat ringan UFC, Aleksandar Rakic, Ciryl Gane yang bakal unggul.

Alasannya? Menurut Aleksandar Rakic, kecerdasan yang dimiliki Ciryl Gane akan jadi penentu kemenangan atas Francis Ngannou.

Selain itu, kemampuan pertahanan Ciryl Gane juga bakal menjadi faktor pembeda ketika menghadapi Francis Ngannou nanti di UFC 270.

Melalui wawancara dengan James Lynch, calon lawan Jan Blachowicz ini memberikan prediksinya soal duel Ngannou vs Gane.

"Itu adalah pertarungan yang menarik," kata Aleksandar Rakic dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Mantan rekan latihan dan saya pikir orang-orang mungkin akan mengatakan bahwa pemenangnya adalah Francis Ngannou."

Baca Juga: Francis Ngannou Dinilai Gampang Menyerah, Kudeta Cyril Gane Lebih Dijagokan