Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sebelum memikirkan Malaysia, saya harus mencoba dan melakukan beberapa tes di sirkuit MotoGP, untuk memastikan saya siap."
"Penglihatan saya sempurna, tetapi para dokter akan mengevaluasi banyak hal sebelum memberi saya persetujuan untuk tes di Sepang."
"Saya ingin berada di sana dan pada balapan pertama, tetapi kami membutuhkan perhatian," pungkas kakak Alex Marquez.
Dalam unggahan terbarunya di Instagram, Marc Marquez terlihat sudah berkendara dengan motocross.
Juara dunia delapan kali ini terlihat sudah tampil ganas seperti sedia kala.
Tentu hal ini menjadi kabar baik bagi penggemar di Malaysia untuk menyaksikan aksi Marc Marquez di sirkuit kebanggaan mereka.
Tidak cuma penggemar dari Malaysia, penggemar yang ada di Indonesia pun patut berharap menyaksikan rival Valentino Rossi ini di Sirkuit Mandalika.