Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski begitu, kenangan buruk dikalahkan Vicente Luque agaknya tidak berpengaruh pada mental Belal Muhammad.
Baca Juga: Jagoan Muslim UFC Ketemu Pembunuh, Khamzat Chimaev Kian Jelas Menuju Gilbert Burns
Berbau duel ulangan, Muhammad menegaskan bahwa tidak ada misi balas dendam yang ia bawa pada pertarungan tersebut.
"10-1 sejak pertarungan terakhir kami," ketik Muhammad di media sosialnya.
"Saya mendapatkan pertarungan ulang ini. Tidak ada masalah pribadi dalam duel ini."
"Bagi saya, ini bukanlah sebuah misi balas dendam," sambungnya.
Digelayuti rasa optimistis, Belal Muhammad tak hanya yakin memenangi duel, tetapi ia juga berjanji bakal menjadi raja baru UFC pada akhir 2022.
"Saya adalah petarung yang berbeda (dari masa lalu), begitu pula dia," tulisnya.
"Ini merupakan duel baru yang akan menunjukkan hasil yang baru pula."
"Pada akhir tahun ini saya akan menjadi raja baru," pungkas Muhammad.