Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Anda ingin menjadi yang terbaik, datang dan saya akan melawan Anda."
"Tetapi Anda tidak benar-benar mendengarnya dari pihak Canelo, kawan."
"Jadi, lebih banyak kekuatan untuknya."
"Canelo, Anda dapat terus menjadi juara seperti diri Anda saat ini, saya respek pada Anda."
"Anda terus memilih semua orang yang tidak benar-benar dikenal dan melawan mereka."
"Saya semakin hormat pada Anda,” tutup Kamaru Usman seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
Alih-alih menanggapi tantangan Kamaru Usman, Canelo Alvarez malah dikabarkan akan menandatangani kontrak dua duel bernilai fantastis.
Kontrak itu kabarnya bernilai 85 juta dolar AS atau sekitar 1,2 triliun rupiah.
Dua duel yang dimaksud adalah bentrokan melawan Dmitry Bivol dan Gennadiy Golovkin.
Duel kontra Bivol direncanakan mentas pada tanggal 7 Mei sedangkan laga melawan Golovkin akan dilangsungkan pada 17 September.