Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya menerima undangannya melalui WhatsApp dan saya sangat terkejut." kata Jorge Lorenzo seperti dilansir Juara.net dari Motosan.
Seperti yang dikatakan Jorge Lorenzo, hubungannya dan Valentino Rossi terkesan tidak baik saat mereka berada di tim yang sama.
Kedua pembalap itu malah cenderung memiliki rivalitas yang cukup sengit.
Permusuhan mereka mencapai puncaknya pada tahun 2015.
Pada tahun itu, Lorenzo berhasil menjadi juara sedangkan Rossi cuma finis di urutan kedua.
Valentino Rossi menuduh Jorge Lorenzo dan rekan senegaranya, Marc Marquez, bersekongkol untuk menghambatnya menjadi juara.
Rossi juga pernah mengakui bahwa Jorge Lorenzo adalah alasannya meninggalkan Yamaha dan bergabung dengan Ducati.