Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Moto2 - Start Jelek, Bocah Ajaib Pedro Acosta Masih Jago Urusan Menyalip

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 23 Maret 2022 | 11:00 WIB
Pembalap Moto2 dari tim Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta. (TWITTER @REDBULL_KTM_AJO)

Start dari posisi ke-10, Acosta segera bisa memperbaiki peringkat ke tempat ke-7 pada lap 3.

Namun, dia kemudian harus menjalani long lap penalty yang membuatnya anjlok ke posisi 16.

Long lap penalty diberikan kepada Acosta karena dia terjatuh dalam sesi kualifikasi saat bendera kuning sedang dikibarkan.

Sekali lagi, Acosta bisa menyalip satu demi satu lawan.

Sayangnya bagi pembalap Red Bull KTM Ajo itu, lomba di Sirkuit Mandalika dipangkas hanya 16 lap karena panasnya lintasan.

Alhasil, aksi menyalip Acosta mentok hanya sampai ke posisi ke-9.

"Penalti dan harus melewati banyak pembalap membuat saya kehilangan banyak waktu," ujar Acosta seperti dikutip Juara.net dari Motosan.

"Akan tetapi, kecepatan saya sekali lagi tetap bagus."

Baca Juga: Berat Naik 5 Kg, Bocah Ajaib Pedro Acosta Jadi Laki-laki Sejati di Moto2

"Kami harus lanjut bekerja dengan cara yang sama."