Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Kualifikasi Kedua (Q2)
Dengan gagalnya Gabriel Rodrigo, Pertamina Mandalika SAG hanya bisa bergantung pada Bo Bendsneyder untuk memperebutkan posisi start terbaik untuk Moto2 Argentina 2022.
Perjuangan Bo Bendsneyder pun tidak mudah lantaran dia harus bersaing dengan pembalap-pembalap hebat seperti Pedro Acosta, Jake Dixon, dan sang pemenang Moto2 Indonesia 2022, Somkiat Chantra.
Bukan pembalap-pembalap yang disebutkan di atas, Sam Lowes adalah orang yang berhasil mencatatkan waktu tercepat pertama.
Namun, kekuasaan Sam Lowes tidak berlangsung lama lantaran setelah itu Bo Bendsneyder berhasil mengkudeta dengan catatan waktu 1 menit 43,951 detik.
After the early laps, it's @bobendsneyder at the top! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 2, 2022
But there's still plenty of time in Q2 for others to improve! ????#Moto2 | #ArgentinaGP ???????? pic.twitter.com/bhKP08zGqR
Tongkat kepemimpinan pun terus berganti-ganti seiring waktu berjalan.
Fermin Aldeguer menjadi pembalap yang memegang posisi pembalap tercepat ini untuk waktu yang lebih lama.
Aldeguer bahkan berhasil memperbarui waktunya dengan 1 menit 43,306 detik.
Sesi kualifikasi pun berakhir dengan Fermin Aldeguer tetap tidak tergoyahkan di puncak dan akan start di pole position.
Dia akan didampingi oleh Augusto Fernandez dan Tony Arbolino yang secara berutan start dari posisi ke-2 dan ke-3.
Di pihak lain, Bo Bendsneyder akan start dari posisi ke-9.
We have a new #Moto2 polesitter! ???? @Aldeguer54 takes the top spot and starting alongside him on the front row is @Afernandez37 and @TonyArbolino! ????#Moto2 | #ArgentinaGP ???????? pic.twitter.com/FuuzWEu88B
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 2, 2022