Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bintang MMA, Conor McGregor, merupakan salah satu jagoan yang perpindahannya bisa dibilang sukses.
Sebelum jadi jagoan kelas ringan, McGregor sempat mengobrak-abrik kelas bulu terlebih dahulu.
Pada tahun 2015, jagoan berjulukan The Notorious itu bahkan sukses merajai kelas bulu dengan mengalahkan juara sebelumnya, Jose Aldo.
Setahun berselang, McGregor mendapatkan kesempatan bertarung dengan raja kelas ringan UFC saat itu, Eddie Alvarez.
Hebatnya, McGregor mampu mengalahkan Alvarez untuk kemudian berstatus sebagai juara di kelas bulu dan kelas ringan.
Di balik kesuksesan McGregor, perpindahan dari kelas bulu ke kelas ringan juga tidak selalu manis.
Seperti baru-baru ini, Dan Hooker pernah menjadi jagoan kelas bulu yang pindah ke kelas ringan pada tahun 2017.
Performa Hooker di kelas ringan naik turun hingga ia memutuskan kembali ke kelas bulu mulai tahun ini.
Nahas, momen comeback Hooker di kelas bulu pada bulan Maret lalu juga tak mengenakkan sebab ia dikalahkan oleh Arnold Allen.
Baca Juga: Legenda UFC Sedih, Korban Islam Makhachev Takkan Seperti Dulu Lagi