Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam laga ini, Volkov yang satu peringkat di atas Rozenstruik tidak bisa serta merta diunggulkan.
Dilansir dalam BJPenn.com, penampilan Volkov sedang menurun setelah mengalami dua kekalahan dari tiga pertarungan terakhirnya.
Volkov memiliki rekor 8-4 khusus di UFC dengan hasil minor saat menghadapi para petarung elite.
Namun, saat melawan Ciryl Gane dan Curtis Blaydes, jagoan berjulukan Drago itu hanya kalah dalam perhitungan angka.
Sementara itu, di pihak Rozenstruik, nasibnya kini juga hampir sama dengan Volkov.
Rozenstruik mengalami naik turun performa setelah dirinya sempat mencatatkan rekor 10-0 di MMA profesional.
Rekor tidak terkalahkan Rozenstruik harus terhenti saat bertarung melawan Francis Ngannou.
Rozenstruik dibuat tak berdaya dan kalah KO di ronde pertama oleh Ngannou di UFC 249 pada 2020.
Baca Juga: Demi Batalkan Duel, Legenda UFC Sampai Minta Ditendang Rekan Latihannya Ribuan Kali agar Cedera