Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jagoan UFC Ini Tertarik Sikat Penakluk Israel Adesanya karena Namanya Begitu Agung di Kickboxing,

By Fiqri Al Awe - Minggu, 22 Mei 2022 | 15:00 WIB
Jagoan UFC yang pernah meng-KO Israel Adesanya, Alex Pereira. (INSTAGRAM/UFC_BRASIL)

JUARA.NET - Jagoan kelas menengah UFC, Chidi Njokuani, menyingkap ketertarikannya melakoni duel melawan penakluk Israel Adesanya, Alex Pereira.

Tak heran jika Njokuani sangat tertarik pada sosok Pereira.

Pasalnya, Pereira memang memiliki rekor mentereng khususnya di olahraga kickboxing.

Salah satu catatan menakutkan dari Alex Pereira adalah rekornya mengalahkan raja kelas menengah UFC, Israel Adesanya.

Bukan asal menang saja, Pereira mampu memukul Adesanya KO pada pertarungan kickboxing mereka di tahun 2017.

Njoukani sendiri mengakui bahwa Pereira begitu disegani di dunia kickboxing.

Nama besar ini juga yang akhirnya membuat Njoukani tertarik melawan jagoan anyar UFC berjulukan Po Atan tersebut.

"Pertarungan itu bakal sangat keren," ujar Njokuani soal kemungkinan duelnya melawan Pereira dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.

"Saya sangat menghormatinya karena dia punya nama besar di kickboxing."

"Hal tersebut tidak mudah untuk dilakukan," sambungnya.

Baca Juga: Lewati Dunia Bawah Petarung Psikopat, Alex Pereira Disarankan Langsung Tantang Raja UFC

Bagi Chidi Njoukani, bertemu Alex Pereira yang memiliki level tinggi akan mempertajam ilmunya.

Selain itu, melawan Pereira di MMA dinilai Njoukani membawa keuntungan lebih ketimbang bertarung dengan aturan kickboxing.

"Menjajal kemampuan saya dengan sosok berlevel tinggi tanpa harus kembali ke kickboxing adalah hal yang menarik," kata jagoan UFC berjulukan Bang Bang tersebut.

TWITTER/UFCNEWS
Chidi Njokuani, jagoan UFC yang tertarik melawan peng-KO Israel Adesanya, Alex Pereira.

"Karena di MMA saya bisa menjegal kedua kakinya atau hal lain," sambung Njokuani.

Sejak diboyong UFC, Pereira total sudah bertarung sebanyak dua kali.

Dua pertarungan tersebut berhasil dimenangi oleh Pereira.

Kini Pereira sedang mempersiapkan penampilan selanjutnya.

Ia didapuk untuk menghadapi petarung sangar dari kelas menengah UFC lainnya, Sean Strickland.

Sebenarnya duel tersebut bakal digelar pada akhir Juli mendatang.

Baca Juga: Algojo Sudah Jadi Binatang yang Berbeda, Israel Adesanya Bakal Dibuat KO Lagi

Namun, pertarungan dimajukan ke jadwal tarung pada awal Juli.

Kemenangan atas Strickland tentu akan sangat berharga bagi Pereira.

Pasalnya, ranking Pereira bisa melonjak tajam sebab Strickland saat ini berstatus sebagai petarung ranking ke-4 di kelas menengah UFC.

Pengamat yang juga legenda tarung, Michael Bisping, bahkan merasa Pereira bisa langsung ke duel perebutan gelar andai mengalahkan Strickland.

"Andai menang, maka dia harus menggelar duel perebutan sabuk juara," tukas Bisping.

"Karena Anda pasti berpikir itulah tujuan dari UFC sebenarnya," sambung mantan juara kelas menengah itu.

Baca Juga: Anggap UFC Beri Jalur Cepat Buat Peng-KO Israel Adesanya, Krzysztof Jotko Beda Kelas

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P