Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gantikan Bestie Khamzat Chimaev untuk Bersua Joker, Petarung Ini Layangkan Pesan Mengerikan

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 8 Juli 2022 | 17:15 WIB
Chris Curtis mengalahkan Brendan Allen di UFC Vegas 44, Minggu (5/12/2021) WIB. (TWITTER)

Hal ini bisa diliat dari sebuah cuitan yang memuat pesan mengerikan melalui media sosial Twitter.

Petarung berjulukan The Action Man ini mengunggah gambar Superman yang menghajar Joker.

Gambar itu terlihat mengerikan lantaran pukulan Superman ini sampai melubangi tubuh Joker.

Baca Juga: Buka Peluang Bentrok Khamzat Chimaev, Israel Adesanya Mangsa Prioritas Alex Pereira

Joker sendiri merupakan julukan yang dipakai Jack Hermansson saat bertarung di oktagon.

Gambar ini bisa didefinisikan bahwa Curtis mau mengalahkan Jack Hermansson seperti Superman yang menghabisi Joker.

Chris Curtis juga memberikan penjelasan untuk gambar tersebut melalui sebuah takarir.

"Siapa yang berani akan menang."

"Sampai jumpa di London," tulis Chris Curtis.