Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Suzuki dan Dorna akhirnya menemui kata sepakat soal Suzuki yang takkan ikut membalap pada MotoGP 2023," ujar perwakilannya.
Baca Juga: BMW Ketar-ketir Lihat Biaya Operasional MotoGP, Sinyal Mundur?
"Suzuki juga akan memutuskan keikutsertaannya dari ajang Endurance World Championship atau EWC."
"Kami masih akan melanjutkan sisa seri MotoGP dan EWC 2022. Kami juga akan berusaha untuk menang."
"Kami masih akan bekerja sama dengan para pelanggan dari segi balapan khususnya lewat distribusi global."
"Kami ingin memberikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan mereka selama Suzuki berkiprah di kancah balapan," tambah mereka.
Bos Suzuki, Toshihiro Suzuki, juga menyampaikan ucapan terima kasih yang sama.
Pria asal Jepang itu juga menegaskan bahwa mereka akan tetap membantu Joan Mir dan Alex Rins hingga akhir musim MotoGP 2022 secara maksimal.
"Saya masih akan berjuang keras mendukung Alex Rins, Joan Mir, Ecstar Suzuki, dan Yoshimura SERT Motul hingga musim selesai," ujarnya.
"Terima kasih atas dukungannya," pungkas Toshihiro Suzuki.