Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, nama Mohammed sering dianggap memiliki keterikatan kuat dengan agama Islam.
Namun, muncul keraguan tatkala melihat badan Mohammed Usman yang penuh tato.
Seperti yang diketahui, agama Islam melarang umatnya untuk menato tubuh.
Selain itu, dalam beberapa unggahannya di di media sosial, Mohammed Usman terlihat sering mengenakan aksesoris berupa kalung salib.
Salib sendiri dianggap sebagai simbol keselamatan bagi umat Kristen yang percaya bahwa Yesus Kristus mati disalib.
Kiranya terdapat jawaban yang dapat mengobati rasa penasaran penggemar mengenai agama yang dianut Mohammed Usman dalam sebuah artikel yang diterbitkan Sportskeeda pada 23 Juli lalu.
Dalam artikel tersebut, Kamaru Usman dan Mohammed Usman dikabarkan sudah menjadi Kristen sejak mulai berkarier di MMA.
Walaupun begitu, Kamaru Usman dirumorkan kembali memeluk Islam tahun lalu.