Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Testimoni Jack Miller Kendarai Ducati Tanpa Rem Belakang dan Salah Satu Sayapnya di MotoGP San Marino 2022

By Fiqri Al Awe - Rabu, 7 September 2022 | 11:00 WIB
Pembalap Ducati, Jack Miller saat masih memimpin balapan sebelum akhirnya terjatuh di MotoGP San Marino 2022. (MOTOGP.COM)

"Faktanya saya memang sudah bisa mencapai waktu itu."

Baca Juga: Ini Alasan Enea Bastianini Gagal Rebut Kemenangan dari Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2022

"Waktunya 1 menit 31,8 detik, dan 1 menit 31,9 dengan 27 putaran."

"Itu adalah waktu yang juga saya amankan untuk posisi pole position," sambungnya,

Meski begitu, Jack Miller memutuskan untuk tak terlalu memikirkannya.

Miller lebih memilih untuk memfokuskan pikirannya kepada aspek positif yang dia dapatkan di MotoGP San Marino 2022.

"Entah saya melewatkan kesempatan atau tidak, lebih baik untuk tak memikirkannya," ujar Miller.

"Hanya perlu mengambil aspek positif dari progres yang kami hasilkan pada sepeda motor sepanjang pekan ini."

"Kenyamanan saya dengan sepeda motor saat ini," tambahnya.

Baca Juga: Akui Terlibat dalam Terjatuhnya Tiga Pembalap di Tikungan Pertama MotoGP San Marino 2022, Brad Binder Minta Maaf

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P