Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Meski perang omong-omongan cukup wajar terjadi, segala tindakan yang mengarah ke fisik bakal mencederai olahraga tarung tangan kosong serta sangat tidak bisa diterima," terang mereka.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Tetap Sanggup Turun di Kelas Welter jika Dapat Duel Perebutan Sabuk Juara
"Lebih jauh lagi, tindakan fisik juga merupakan pertanggungjawaban sosial dan kriminal."
"Komisi Olahraga Nevada bakal bertindak tegas untuk menjaga keamanan dan meningkatkan kualitas olahraga tarung tangan kosong di Nevada."
"Komisi Olahraga Nevada bakal memberikan sanksi kepada petarung yang terbukti melakukan kekerasan fisik di luar arena berupa denda, pelarangan duel, penolakan lisensi baru maupun perpanjangan," tutup mereka.
Komisi Olahraga Nevada memang sudah terkenal tegas dalam mengambil keputusan.
Di UFC 229 pada tahun 2018, Khabib Nurmagomedov pernah mendapatkan sanksi dari mereka.
Saat itu Khabib yang ngamuk menyerang Dillon Danis setelah mengalahkan Conor McGregor dijatuhi denda 500 ribu dolar AS atau sekitar 7,4 milyar rupiah dan larangan bertarung di daerah Nevada selama sembilan bulan.
Baca Juga: Dillon Danis Dapat Hukuman Lebih Ringan dari Khabib? Kenapa Kira-kira?