Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tinju Dunia - Gennady Golovkin Terlambat Bangun, Canelo Alvarez Menangi Trilogi

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 18 September 2022 | 11:38 WIB
Duel tinju dunia memperebutkan sabuk juara kelas menengah super WBA (Super), IBF, WBC, WBO, dan The Ring antara Canelo Alvarez (kanan) dan Gennady Golovkin, Minggu (18/9/2022) WIB di Las Vegas. (TWITTER @DAZNBOXING)

JUARA.NET - Upaya Gennady Golovkin bangkit di ronde-ronde terakhir terlambat karena Canelo Alvarez sudah terlalu jauh mengumpulkan poin untuk memenangi laga trilogi mereka.

Hasil tinju dunia pada Minggu (18/9/2022) WIB menampilkan duel trilogi Canelo Alvarez kontra Gennady Golovkin d T-Mobile Arena, Las Vegas.

Canelo Alvarez berupaya mempertahankan semua sabuk juara kelas menengah super bergengsi yang sedang dipegangnya, yakni versi WBA (Super), WBC, IBF, WBO, dan The Ring.

Bagi Gennady Golovkin, ini kali pertama dia bertarung di kelas menengah super.

Dengan begitu, Golovkin tidak mempertaruhkan sabuk juara kelas menengah versi WBA (Super), IBF, dan IBO yang dimilikinya.

Duel ini merupakan pertarungan ketiga dari Canelo Alvarez dan Gennady Golovkin.

Pada pertemuan pertama, 16 September 2017, pertarungan berakhir imbang (118-110, 113-115, 114-114).

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 60 - Hancurkan Wajah Song Yadong, Cory Sandhagen Menang TKO Lewat Keputusan Dokter

Alvarez menang dengan majority decision (114-114, 115-113, 115-113) pada pertemuan kedua, 15 September 2018.