Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Moto3 San Marino 2022 - Bos Honda Team Asia Sebut Start Mario Aji Brilian
Jalannya Balapan
Lights out, Izan Guevara langsung melesat di depan.
Belum genap satu putaran, bendera kuning sudah berkibar.
Sebuah kecelakaan terjadi menyeret tiga pembalap yakni, Joshua Whatley, Nicola Fabio Carrao, dan Lorenzo Fellon.
Mario Aji bergerak ke posisi 24 pada putaran ke-2.
Pembalap Indonesia itu kini berada di belakang pembalap QJMotor Avintia Racing Team, Elia Bartolini untuk memperebiutkan hasil Moto3 Aragon 2022 terbaiknya.
Sementara itu sebuah kecelakaan tunggal dialami pembalap asal Jepang, Ryusei Yamanaka pada tikungan ke-13.
A fast one for @yamanaka_ryusei! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 18, 2022
Thankfully he's back on the bike! ????#AragonGP ???? pic.twitter.com/oyQUvFykUc
Memasuki putaran ke-6, barisan terdepan mulai membuka jarak.
Guevara, Ayumu Sasaki dan Daniel Holgado yang berada barisan terdepan menjauhi rombongan di belakangnya dengan jarak lebih dari tiga detik.