Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto2 2022 - Balapan Selesai Lebih Dini, Tony Arbolino Menang dengan Potongan Poin

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 2 Oktober 2022 | 14:34 WIB
Terjadi hujan yang cukup lebat dalam perebutan hasil Moto2 Thailand 2022 sehingga dikibarkan red flag. (TWITTER.COM/@MOTOGP)

Sebelum balapan pada hari Minggu (2/10/2022) dimulai, hujan terlihat menghujani venue balapan, Sirkuit Buriram.

Prosedur untuk situasi hujan pun diterapkan dengan balapan yang akan dipangkas menjadi 16 putaran saja.

Baca Juga: Hasil Moto2 Jepang 2022 - Menggila di Kandang, Ai Ogura Menang Balapan

Jalannya Balapan

Balapan dimulai dengan cukup kompetitif di mana Somkiat Chantra sempat disalip oleh Ai Ogura.

Namun, Somkiat Chantra mengambil posisi terdepan lagi.

Cameron Beaubier menjadi korban pertama dari Sirkuit Buriram yang basah.

Satu lap lewat, Fermin Aldeguer menjadi korban kedua.

Tidak lama setelah itu, Somkiat Chantra yang memimpin cukup jauh malah mengalami crash.

Somkiat Chantra hendak langsung kembali ke lintasan, namun terlihat mengalami kesulitan dalam menghidupkan mesin motornya.