Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Deontay Wilder mengatakan bahwa berat badan bukan menjadi hal yang dikhawatirkannya.
Wilder menyatakan bahwa saat ini dia berusaha menjadi sosok yang membuat dirinya sendiri merasa nyaman.
“Berat saya tidak akan menjadi apa yang kami khawatirkan dalam pertarungan ini atau pertarungan di masa depan," kata petinju berusia 36 tahun.
Baca Juga: Korban Tyson Fury Disebut sebagai Satu-satunya Petinju yang Bisa Kalahkan Oleksandr Usyk
"Kami mendapatkan banyak berat badan di pertarungan terakhir."
"Tetapi, lebih tentang harapan melihat tubuh saya dengan cara tertentu."
"Saya tertarik untuk melihat bentuk tubuh saya dengan cara tertentu juga."
"Tetapi pada saat ini, saya akan kembali ke apa yang biasa saya lakukan dan apa yang nyaman bagi saya serta, apa yang nyaman untuk bentuk tubuh saya
"Berat saya akan berkisar pada 220 pon (99,7kg) atau mungkin di bawahnya."
Menjelang pertarungan ketiga kontra Tyson Fury, Deontay Wilder mengatakan bahwa dia melakukan eksperimen dengan menambah berat badannya.