Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Blakblakan soal Berat Badan, Dulu Lebih Pas Bertarung di Kelas Menengah

By Dwi Widijatmiko - Senin, 10 Oktober 2022 | 08:30 WIB
Mantan raja kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov. (INSTAGRAM @KHABIB_NURMAGOMEDOV)

"Selama aktif berkompetisi, berat saya 86-87 kg dan saya selalu berusaha keras mencapai batas berat di kelas ringan."

Pernyataan itu cukup mengejutkan karena dengan berat badan demikian, Khabib terlalu jauh menurunkan bobotnya untuk mencapai limit kelas ringan.

Khabib mungkin lebih pas bertarung di kelas menengah, yang batas beratnya sekitar 84 kg.

Untuk mencapai limit kelas ringan yang sebesar 70 kg, Khabib harus menurunkan berat badan sampai 16-17 kg.

Hal ini menjelaskan mengapa Khabib sering kepayahan dalam upaya menurunkan bobot.

Pertarungannya dengan Tony Ferguson pernah batal gara-gara Khabib jatuh sakit ketika menjalani penurunan berat badan.

"Setelah pensiun, berat badan saya segera naik 4-5 kg. Tidak ada yang bisa saya lakukan soal itu," lanjut Khabib.

Baca Juga: JADWAL UFC 280 - Charles Oliveira vs Islam Makhachev di Gelaran yang Kental Aroma Khabib, Ada Juga Sosok Penyerang Conor McGregor

"Pilihannya adalah saya harus berlatih 5-6 jam sehari supaya kembali ke 86 kg atau saya memilih hidup bahagia."

"Ada pedang bermata dua di sana. Menurut Anda, apa pilihan saya?"