Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senasib Charles Oliveira, Raja ONE Championship Kehilangan Gelar karena Masalah Berat Badan

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 21 Oktober 2022 | 11:00 WIB
Jagoan kelas bantam ONE Championship, John Lineker. (ONE CHAMPIONSHIP)

Petarung Brasil ini sebenarnya diberi kesempatan untuk melakoni penimbangan kedua.

Kendati demikian, John Lineker malah memiliki bobot yang lebih berat ketimbang saat percobaan pertama.

Pada kesempatan kedua ini, Lineker tercatat berbobot 145,75 pon atau 66,11 kg.

Baca Juga: UFC 280 - Lawan Idaman Khabib Tak Jagokan Islam Makhachev Menang jika Duel Rampung Kurang dari 25 Menit

Tak pelak, pihak ONE Championship pun akhirnya melucuti gelar Lineker.

John Lineker disebut tidak akan berhak akan mendapatkan sabuknya lagi apabila menang atas Fabricio Andrade pada Sabtu nanti.

Tidak sampai di sana, Lineker juga diberi denda potongan 20 persen pada bayarannya.

Di sisi lain, Fabricio Andrade tetap berpeluang mendapatkan gelar juara kelas bantam jika menang di duel mendatang.

Kejadian demikian memang bukan yang pertama dalam sebuah gelaran MMA.

Peristiwa serupa juga pernah terjadi di organisasi rival ONE Championship, UFC.