Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemenangannya pada empat seri menahbiskan namanya sebagai juara dunia.
Tak hanya itu saja, Augusto Fernandez juga mendapatkan kesempatan untuk hijrah ke MotoGP.
Di musim 2023, Fernandez bakal membalap untuk tim Tech3 GASGAS KTM.
Baca Juga: Kata Dani Pedrosa soal Beratnya Kompetisi MotoGP Zaman Sekarang
Dukungan dari KTM dan para pembalap seniornya membuat Fernandez kian optimistis.
"Pada tahun 2021 saya mulai menikmati balapan lagi," ungkapnya.
"Saya menjadi pembalap sepeti sekarang berkat tahun-tahun buruk tersebut," tutup Fernandez memberikan kesimpulan.
"Menjadi pembalap MotoGP adalah cita-cita semua orang," ujar Adrian Fernandez, dilansir Juara dari Crash.
"Dan saya pikir, saya berada di tim yang bagus."
"Rekan setim saya, Pol Espargaro punya banyak pengalaman."
"Di KTM, kami juga memiliki Brad Binder serta Jack Miller yang juga punya banyak pengalaman."
"Saya tidak sabar belajar dari orang-orang tersebut," imbuhnya.
Sebagai tambahan informasi, Augusto Fernandez merupakan satu-satunya debutan pada MotoGP 2023.
Baca Juga: Pol Espargaro Merasa Dirinya Hanya Menghabiskan Waktu dan Uang Honda