Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia 2022 - Singkirkan Belanda, Lionel Messi Sebut Beban Timnya Terangkat setelah Momen Ini

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 10 Desember 2022 | 13:30 WIB
Para pemain timnas Argentina merayakan gol Nahuel Molina ke gawang timnas Belanda dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Jumat (9/12/2022). (FRANCK FIFE/AFP)

Kebobolan dua gol jelang pertandingan bubaran menjadi beban tersendiri bagi timnya.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Rencana Pelatih Arsenal Sambut Pemainnya yang Kalah saat Membela Negara

Beban berat di hati para pemain Argentina itu baru terangkat setelah momen Lautaro Martinez berhasil mengeksekusi tendangan penalti terakhir dengan sempurna.

"Ini adalah pertandingan yang berat," ujar Lionel Messi, dilansir Juara.net dari Fourfourtwo.com.

"Saat Lautaro Martinez memasukan tendangan penalti terakhir, ada kebahagiaan yang luar biasa."

"Beban di hati kami langsung terangkat. Karena kami sebelumnya tersiksa. Kami nyaris saja kalah padahal sebelumnya unggul 2-0," sambungnya.

Lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2022, Lionel Messi dan timnya tentu merasa sangat senang.

Tak lupa Messi mempersembahkan keberhasilan Argentina sejauh ini untuk Diego Maradona.

"Kami sangat senang. Karena kami sampai di empat besar, orang-orang di Argentina sangat bersemangat sekarang," ucapnya.

"Diego (Maradona) melihat kami dari surga. Dia terus mendorong kami. Dan saya harap semua tetap seperti hingga akhir nanti," tambah Messi.