Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bebeapa orang memprediksi jika keputusan pindah divisi sudah tepat untuk Pereira.
Di divisi kelas ringan, Pereira disebut punya harapan baru yang lebih baik ketimbang bertahan di kelas menengah.
Namun, prediksi lain diungkap oleh Firas Zahabi, ia merasa jika karier Pereira bisa saja berakhir.
Menurutnya, KO yang dialami Pereira dari Israel Adesanya bisa memberikan efek jangka panjang pada mental Pereira dan bisa menjadi akhir kariernya.
Petarung yang kalah secara menyakitkan menurut Zahabi belum tentu bisa kembali sama seperti sebelum dia dikalahkan.
'"Saya pikir KO itu, cara dia jatuh, cara dia keluar, cara dia dipukul tiga kali, itu bisa menjadi salah satu pertarungan yang mengakhiri pertarungan, mengakhiri karier," Zahabi berpendapat.
"Seperti, dia mungkin memenangkan beberapa pertarungan, kalah dalam beberapa pertarungan,(tapi) dia mungkin tidak akan pernah sama lagi, begitu Anda tersingkir dengan sangat parah seperti itu."
Baca Juga: Sosok Ini Sebut Israel Adesanya Bak Muhammad Ali Usai Taklukkan Alex Pereira
Ia pun lantas memberikan beberapa contoh seperti yang dialami oleh Jose Aldo hingga BJ Penn.
"Seperti misalnya, saya akan memberi tahu Anda, seperti, ketika Aldo disingkirkan oleh McGregor."