Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya adalah seorang penggemar besarmu dan itu akan menjadi kehormatan untuk membantumu dan menjadi training partnermu untuk tantangan menghadapi Zuckerberg," tulis GSP di Twitternya.
Elon Musk pun menyetujui tawaran tersebut.
"Ok, ayo melakukannya," tutur Elon.
Sementara Elon Musk menyetujui tawaran GSP, Mark Zuckerberg pun mendapatkan tawaran yang tak main-main.
Mark Zuckerberg mendapatkan tawaran dari raja kelas berat, Jon Jones.
Lewat cuitannya beberapa waktu lalu, Jones siap mengaku dirinya tim Zuckerberg dan siap membantu bos Facebook tersebut.
Jika keduanya benar-benar berlatih dengan para sosok ternama di olahraga MMA dan bertarung, duel Elon Musk vs Mark Zuckerberg tentu akan menjadi salah satu pertarungan menarik yang pernah ada.