Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sir Alex Ferguson Tak Sabar Tunggu Debut Rasmus Hojlund Si Juru Gedor Baru Manchester United

By Fiqri Al Awe - Selasa, 15 Agustus 2023 | 14:11 WIB
Eks pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson turut menantikan debut Rasmus Hojlund. (TWITTER.COM/@MANUTD)

Baca Juga: Ini yang Dipikirkan Andre Onana usai Insiden Lompatan di Duel Manchester United vs Wolverhampton

"Mereka akan lebih komplet jika ada kiper dan penyerang."

"Kiper baru kita sangat atletis."

"Saya harap penyerang tersebut bisa segera fit," tambah Ferguson.

Sejauh ini, Ferguson memuji kiprah Erik Ten Hag sebagai suksesornya.

Dia percaya pemain-pemain boyongannya bakal membantu Manchester United.

Satu tugas lantas dititipkan sang mantan pelatih yakni menyiapkan Hojlund semaksimal mungkin.

"Saya pikir Ten Hag sudah melakukan kerja yang bagus," kata Ferguson.

"Dia mendapatkannya, dan membawa pemainnya sendiri."

"Hal itu sungguh penting."