Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, Tan/Lai dan Chen/Toh berada di pool yang berbeda.
Jika keduanya berhasil memenangkan laga semifinal esok hari, maka All Malaysian Finals bakal tercipta di sektor ganda campuran.
Meski tinggal selangkah lagi menciptakan All Malaysian Finals, tantangan yang harus mereka hadapi tidak main-main.
Pasangan Tan/Lai harus menyingkirkan pasangan juara dunia saat ini, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Berdasarkan catatan pertemuan, Seo/Chae merupakan lawan yang belum pernah mereka kalahkan.
Dalam pertemuan pertamanya pada Denmark Open 2019 silam, Tan/Lai menderita kekalahan dalam dua gim dengan skor 13-21, 15-21.
Di sisi lain, Chen/Toh harus menghadapi unggulan kedelapan turnamen asal Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Baca Juga: Hasil China Open 2023 - Diwarnai Drama Poin 24-26, Penakluk Jonatan Christie Kandas di Babak Pertama
Secara catatan pertemuan, Chen/Toh punya keunggulan satu pertemuan dari wakil Prancis tersebut.
Duo Malaysia itu tercatat menang dalam pertemuan mereka dengan Gicquel/Delrue pada Kejuaraan Dunia 2023 dalam pertarungan tiga gim.
Tapi, catatan pertemuan itu tentu tidak menentukan hasil pertandingan, karena segala hal bisa terjadi di lapangan.