Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Itu terasa baik-baik saja sebelum pertandingan, (tapi) saat saya mulai bermain itu tidak bagus, jadi ini sangat membuat frustrasi.
Axelsen pun mengaku kesal karena tidak merasa fit.
Tapi, rasa sakit yang datang membuatnya tidak akan bisa fokus bermain.
Karena itu, ia akhirnya memilih mundur dari pertarungan.
"Saya sangat kesal karena saya tidak merasa fit."
"Saya akan melihat apakah ada yang bisa saya lakukan, tetapi itu meragukan."
"Kalau saya kesakitan seperti hari ini (Rabu), tidak ada peluang saya bermain."
"Kalau sakitnya seperti sekarang, saya tidak bisa fokus bermain sama sekali," jelasnya.
Sementara Axelsen akhirnya mundur, Lee Zii Jia yang mendapatkan keuntungan pun terus melaju.
Usai mendapatkan tiket gratis di babak kedua, Lee Zii Jia berhasil mengalahkan lawan berikutnya, Kenta Nishimoto di babak perempat final.
Lee Zii Jia pun kini melaju ke babak semifinal dan akan berhadapan dengan wakil Hong Kong, Lee Cheuk Yiu untuk memperebutkan tiket final.