Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Bertarung Sekali, Legenda Tinju Sugar Ray Leonard Langsung Juara 2 Divisi

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 7 November 2023 | 06:00 WIB
Sugar Ray Leonard merebut sabuk juara dunia dari dua divisi tinju setelah menang TKO atas Donny Lalonde pada 7 November 1998 di Las Vegas. (TWITTER @BOXINGNEWS)

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Duel Brutal Gladiator dari Jagoan Paling Sangar UFC 

Selain itu, WBC juga membuatkan sabuk baru di kelas menengah super untuk diperebutkan dalam laga ini.

Sebelum bertarung melawan Lalonde, Leonard lebih dulu sudah berstatus juara 3 divisi.

Pada 1979, Leonard menjadi juara kelas welter WBC.

Sekitar satu setengah tahun berselang, dia merebut sabuk juara menengah junior atau welter super WBA.

Setahun sebelum melawan Lalonde, Leonard juga menjadi juara kelas menengah WBC.

Pertarungan Sugar Ray Leonard melawan Donny Lalonde digelar di limit berat untuk kelas menengah super, yakni 76,2 kg.

Walaupun terbiasa bertarung di bobot 79,9 kg, nyatanya Lalonde tak mengalami kesulitan.

Dia bahkan menjadi hanya orang kedua yang bisa menjatuhkan Leonard.

Di ronde 4, pukulan kanan Lalonde ke arah kepala merobohkan Leonard.