Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korea Masters 2023 - Termasuk Pawang Gregoria, Empat Unggulan Ambyar di Hari Ketiga

By Fiqri Al Awe - Kamis, 9 November 2023 | 18:00 WIB
Pawang Gregoria Mariska Tunjung di China Open 2023, Thuy Linh Nguyen jadi salah satu unggulan yang tumbang di hari ketiga Korea Masters 2023. (PEDRO PARDO)

Kekalahan ini membuat langkah Thuy terhenti di babak 16 besar.

Sebelumnya wakil Vietnam tersebut sempat memberikan ancaman pada beberapa kejuaraan.

Dia bahkan pernah menjadi pawang tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.

Bertemu di China Open 2023, dia kala itu menang dua gim langsung 21-15 dan 21-14.

Thuy bukanlah satu-satunya unggulan yang harus tumbang di hari ketiga.

Unggulan ke-4 tuan rumah, Lee Yu-lim/Shin Seung-chan ditaklukkan ganda putri Jepang, Sayaka Hobara/Yui Suizu.

Masih di sektor ganda putri, unggulan ke-7, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun juga kandas.

Pasangan Taiwan itu digulung oleh lawannya, Francesca Corbett/Allison Lee.

Nasib kurang baik mereka bak menular ke kompatriotnya, Hsu Ya Ching/Lin Wang Ching.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Chou Tien Chen Naik Peringkat Usai Pecundangi Rival Anthony Ginting