Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Piala Dunia U-17 - Timnas U-17 Indonesia Pantau 2 Pertandingan

By redho saputra - Sabtu, 18 November 2023 | 07:00 WIB
Pertandingan terakhir fase grup Piala Dunia U-17 2023 yang salah satunya melibatkan Jerman akan digelar pada Sabtu (18/11/2023) sore sampai malam WIB. (Dok. LOC WCU17/SBN)

Alhasil, pertandingan ini juga akan dipantau oleh Timnas U-17 Indonesia.

Skuad Garuda bakal berharap laga ini berakhir imbang. 

Korea Selatan dan Burkina Faso akan memainkan pertandingan terakhir mereka di Piala Dunia U-17 2-23 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu (18/11/2023) malam WIB.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Inggris Senasib Kaledonia Baru, Iran dan Brasil Full Senyum

Di Grup F, akan ada pertandingan antara Jerman versus Venezuela serta Selandia melawan Meksiko.

Timnas U-17 Jerman adalah satu-satunya tim dari Grup F yang belum tersentuh kekalahan dan meraih 6 poin.

Jerman mengincar kemenangan ketiga mereka di hadapan Venezuela di Jakarta Internasional Stadium pada Rabu (18/11/2023) sore WIB.

Laga ini akan menjadi penentuan siapa di antara kedua kontestan yang melaju ke babak 16 besar dengan status juara grup.

Dalam dua pertandingan Grup F, Der Panzer selalu menang dengan skor serupa 3-1.

Adapun Venezuela berhasil mencatatkan clean sheet pada partai pertama kontra Selandia Baru dan berbagi poin dengan Meksiko pada laga kedua.

Jika Timnas U-17 Venezuela ingin menang atas tim junior Jerman, maka mereka harus mengunci pergerakan satu pemain yang berbahaya.

Noah Darvich yang berperan aktif sebagai kreator serangan kini telah mencatatkan satu gol dan dua assist dalam dua pertandingan.