Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Junior Lionel Messi Diobok-obok, Mali Raih Medali Perunggu

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 1 Desember 2023 | 20:55 WIB
Selebrasi gol penyerang Timnas U-17 Mali, Mamadou Doumbia, saat menghadapi Argentina pada babak pertama perebutan peringkat ketiga Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Jumat (1/12/2023). (MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM)

Echeverri menjebol gawang Mali di menit ke-62 tetapi gol itu segera dianulir karena dia berada dalam posisi offside.

Florentin benar-benar bekerja keras di bawah mistar gawang Argentina.

Dia kembali membuat penyelamatan untuk tembakan Barry yang lolos dari pengawalan bek kanan Albicelestes.

Di menit ke-67, operan cantik Claudio Echeverri melepaskan Santiag Lopez di sayap kiri.

Namun, umpan Lopez ke tengah gagal diselesaikan Agustin Ruberto yang mendapatkan pengawalan ketat. 

Mali mendapatkan tendangan bebas hampir tepat di garis kotak penalti pada menit ke-71.

Juan Gimenez divonis wasit melakukan handball saat memblok tembakan Ousmane Thiero.

Tembakan keras Makalou membentur mistar gawang Argentina dengan Florentin tidak bereaksi.

Satu lagi tembakan dari Mali oleh Moussa Diop membuat Florentin menambah jumlah penyelamatannya dalam laga ini.

Menit ke-82, Lopez lepas berlari mengejar bola ke arah gawang Mali tetapi lajunya dihentikan benturan badan Gaoussou Kone.