Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di perempat final, pemain yang melakukan debutnya bagi Argentina pada 2005 ini membukukan 1 gol dan 1 assist pada laga melawan Belanda yang berakhir 2-2 dalam 120 menit.
Messi ikut menyumbang gol dalam adu penalti yang dimenangi Arganrtina dengan skor 4-3.
Pengoleksi 180 caps dan 106 gol buat Argentina itu kembali berkontribusi 1 gol dan 1 assist saat menang telak 3-0 atas Kroasia di semifinal.
Pada laga final yang tercatat dalam sejarah hari ini berlangsung pada 18 Desember 2022 di Lusail Stadium, Messi kembali bersinar.
Melawan Prancis, Messi mencetak 2 gol saat Argentina bermain 3-3 sampai 120 menit pertandingan.
Messi juga mencetak gol dalam adu penalti yang dimenangi Argentina dengan skor 4-2.
Lionel Messi akhirnya bisa mengangkat trofi Piala Dunia sebagai juara.
Statusnya sebagai GOAT pun tak dapat dibantah lagi karena Messi berarti sudah melampaui pencapaian Maradona dalam hal koleksi trofi.