Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Status GOAT Sempurna, Lionel Messi Jadi Juara Piala Dunia

By Dwi Widijatmiko - Senin, 18 Desember 2023 | 06:00 WIB
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022). (FRANCK FIFE/AFP)

JUARA.NET - Dalam sejarah hari ini, megabintang sepak bola asal Argentina, Lionel Messi, sempurna menjadi GOAT alias pemain terbaik sepanjang masa dengan akhirnya mempersembahkan trofi Piala Dunia buat negaranya.

Status GOAT buat Messi masih bisa diperdebatkan sebelum tahun 2021-2022.

Pasalnya, La Pulga yang 8 kali terpilih sebagai Pemain Terbaik di Dunia hanya mampu merebut trofi di level klub.

Bersama Barcelona, Messi menjuarai semua piala yang bisa didapatkannya.

Koleksi trofinya dari LaLiga, Copa del Rey, Supercopa de Espana, Liga Champions, Piala Super Eropa, sampai Piala Dunia Klub.

Namun untuk Argentina, Messi sempat hanya mampu menjuarai Piala Dunia U-20 2005 dan Olimpiade 2008.

Dia tampil di 4 edisi Piala Dunia antara 2006 hingga 2018 tetapi hasil terbaiknya hanya menjadi runner-up pada 2014.

Selama belum bisa mempersembahkan trofi di level senior buat negaranya, Lionel Messi dianggap belum bisa menandingi legenda sepak bola Argentina, mendiang Diego Maradona.

Pasalnya, selain sukses di klub bersama Napoli, Maradona juga pernah membawa Argentina menjuarai Piala Dunia U-20 1979 dan Piala Dunia 1986.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Balas Dendam Raja Kuncian UFC, Charles Oliveira Pecahkan Rekor Jagoan Paling Keren Ditonton 

Namun, status GOAT Messi akhirnya tak terbantahkan setelah kebuntuan meraih trofi untuk Argentina bisa disudahi pemain kelahiran 24 Juni 1987 ini.

Eks pemain PSG ini awalnya menjuarai Copa America 2021, trofi yang tidak pernah bisa diraih Maradona sepanjang kariernya.

Lalu tiba momen Piala Dunia 2022 di Qatar.

Dalam usia sudah 35 tahun, Lionel Messi malah memberikan penampilan terbaiknya di sebuah edisi Piala Dunia.

Messi mencetak total 7 gol serta 3 assist di turnamen tersebut dan dia hampir selalu menjebol gawang lawan dalam setiap pertandingan.

Pemain yang identik dengan nomor punggung 10 ini hanya gagal mencetak gol waktu melawan Polandia di fase grup.

Gol dan assist-nya berperan besar membawa Argentina lolos ke final Piala Dunia 2022.

Dia membuat 1 gol dan 1 assist saat Albicelestes memukul Meksiko 2-0 di fase grup.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Sabuk Dipungut dari Tempat Sampah, Lennox Lewis Jadi Juara Tinju Kelas Berat WBC

Messi menyumbang 1 gol ketika timnya mengalahkan Australia 2-1 di babak 16 besar.

Di perempat final, pemain yang melakukan debutnya bagi Argentina pada 2005 ini membukukan 1 gol dan 1 assist pada laga melawan Belanda yang berakhir 2-2 dalam 120 menit.

Messi ikut menyumbang gol dalam adu penalti yang dimenangi Arganrtina dengan skor 4-3.

Pengoleksi 180 caps dan 106 gol buat Argentina itu kembali berkontribusi 1 gol dan 1 assist saat menang telak 3-0 atas Kroasia di semifinal.

Pada laga final yang tercatat dalam sejarah hari ini berlangsung pada 18 Desember 2022 di Lusail Stadium, Messi kembali bersinar.

Melawan Prancis, Messi mencetak 2 gol saat Argentina bermain 3-3 sampai 120 menit pertandingan.

Messi juga mencetak gol dalam adu penalti yang dimenangi Argentina dengan skor 4-2.

Lionel Messi akhirnya bisa mengangkat trofi Piala Dunia sebagai juara.

Statusnya sebagai GOAT pun tak dapat dibantah lagi karena Messi berarti sudah melampaui pencapaian Maradona dalam hal koleksi trofi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P