Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Bagi saya, levelnya meningkat dan kami ada di sana."
"Mungkin kami pulih lebih cepat dari pabrikan lain," tutur Guidotti.
Baca Juga: Alberto Puig Akui 2023 Tahun Buruk Tanpa Solusi Bagi Honda : Jelas Daya Saing Motornya Tidak Ada
Selain senang dengan hasil keseluruhan timnya, Guidotti juga memuji salah satu pembalap mereka, Jack Miller yang baru saja pindah dari Ducati ke KTM.
Guidotti memuji kemampuan adapatasi Jack Miller dan menyukai yang luar biasa dalam menghadapi tantangan baru bersama KTM.
"Jack adalah Jack," kata Guidotti.
"Ia memulai dengan sangat baik dan sangat termotivasi."
"Ia sangat mengejutkan saya karena ia mampu mengendalikan motornya pada level tertentu."
"Setelah lima tahun mengendarai motor yang berbeda, saya memperkirakan akan ada lebih banyak kesulitan untuk beradaptasi."
"Saya memperkirakan akan ada pasang surut karena dalam 20 balapan ada banyak hal yang bisa berubah."
"Kami menyukainya, kepribadian dan sikapnya dalam menghadapi tantangan baru ini sangat luar biasa."
"Dia cepat dan saya pikir dia belajar banyak dari musim ini," pujinya.
Di musim pertamanya bersama KTM, Jack Miller berhasil mendapatkan satu podium dan finish di posisi 11.