Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Itu adalah akhir pekan yang sulit. Ada beberapa hal positif, tetapi ketika akhir pekan berjalan buruk, sulit untuk memulihkan diri."
"Mari berharap kami segera menemukan titik awal yang baik untuk putaran berikutnya di Portimao," lanjutnya.
Selain mengungkap kesulitannya, Bezzecchi mengakui ketangguhan para pembalap sesama pengguna motor Ducati edisi 2023 seperti Marc Marquez, Alex Marquez dan rekan setimnya, Fabio Di Giannantonio.
Marc Marquez diketahui finish di posisi keempat, itu berarti dia merupakan pengguna motor edisi 2023 yang berhasil finish paling baik di MotoGP Qatar.
Sementara itu adiknya, Alex Marquez finish di posisi keenam sedangkan Di Giannantonio menempati posisi ketujuh.
"Marquez bersaudara dan rekan setim saya lebih kompetitif daripada saya dalam hal time attack dan juga dalam hal jarak balapan."
Bezzecchi pun merasa situasi ini membuatnya frustasi sekaligus merasa termotivasi.
"Saya harus menganalisis data untuk memahami apa yang kurang dari saya dibandingkan dengan mereka."
"Yang terpenting, saya harus memahami mengapa saya kurang cepat."
"Sekarang saya tidak bisa melakukan apa yang rekan setim saya lakukan."
"Saya tidak percaya diri dengan bagian depan dan ketika saya menginjak rem, motor tidak bisa berbelok."
"Secara keseluruhan saya kesulitan, tetapi saya bekerja keras agar bisa sampai di sana."
"Ini adalah situasi yang menyulitkan tapi sekaligus memotivasi," tambahnya.