Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berdasarkan drawing Kejuaraan Asia saat ini, pasangan Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan berhadapan dengan wakil India, Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa.
Ana/Tiwi tercatat memiliki modal yang cukup baik dalam duel ini, mereka berhasil memenangi dua pertemuan menghadapi duo India tersebut.
Sementara pasangan Meilysa Trias Puspitasari akan berhadapan dengan wakil Hong Kong, Yeng Nga Ting/Yeung Pui Lam.
Duo Hong Kong itu juga akan menjadi ujian bagi Meilysa/Rachel, mengingat pada pertemuan pertama mereka duo Indonesia itu tumbang.
Di sisi lain, wakil andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan berhadapan dengan wakil Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.
Meski berstatus wakil non unggulan, pasangan Aimsaard/Aimsaard memiliki catatan yang lebih baik saat menghadapi Apri/Fadia.
Duo Thailand itu telah dua kali membuat Apri/Fadia gigit jari pada dua pertemuan terakhir mereka.