Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Thierry Henry Cetak 4 Gol, Kemenangan Paling Dominan The Invincibles Arsenal

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 16 April 2024 | 06:00 WIB
Thierry Henry menggiring bola dalam laga Arsenal vs Leeds United di Liga Inggris pada 16 April 2004 di Stadion Highbury, London. (ODD ANDERSEN/AFP)

Wenger menurunkan skuad yang sangat ofensif.

Robert Pires, Sylvain Wiltord, Dennis Bergkamp, dan Thierry Henry dimainkan dalam formasi 4-4-2.

Patrick Vieira, Gilberto Silva, Gael Clichy, Sol Campbell, Kolo Toure, Lauren, dan kiper Jens Lehmann melengkapi starting XI yang dipasang Wenger.

Cuma butuh waktu 6 menit bagi Arsenal untuk membuka skor.

Pires memanfaatkan umpan terobosan Bergkamp untuk menaklukkan kiper Leeds, Paul Robinson.

Di menit ke-27, Henry menggandakan skor setelah lolos dari jebakan offside untuk menyelesaikan umpan Gilberto.

Henry kembali mencetak gol di menit ke-33 dengan eksekusi penalti setelah tangan bek Leeds, Michael Duberry, menyentuh bola di area terlarang.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - 6 Gol dalam 40 Menit Terakhir, Duel Gila Chelsea vs Liverpool di Liga Champions

Dengan eksekusi penalti Panenka, Henry membuat skor menjadi 3-0.

Pada awal babak kedua, tepatnya di menit ke-50, Henry menggenapi hattrick setelah menerima umpan terobosan Gilberto.