Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut di Skuad Thomas Cup 2024, Alwi Farhan Bilang Begini

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 20 April 2024 | 12:00 WIB
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan angkat bicara terkait debutnya di skuad Thomas Cup 2024 (PBSI)

Soal masalah ini, Alwi menuturkan akan terus berpikir positif.

"Menjadi tunggal penentu."

"Balik lagi, mungkin banyak pikiran kotor yang membuat kita berpikiran jelek."

"Selagi kita berpikir positif tampil sebagai partai penentu, ada motivasi tersendiri," terangnya.

Terlepas dari kesiapan Alwi tampil di ajang Thomas Cup 2024, tim putra Indonesia akan memulai kompetisi dengan jalan terjal di fase grup.

Berdasarkan drawing grup Thomas Cup 2024, Indonesia tergabung di grup C bersama para tim kuat dan tricky seperti India, Thailand serta Inggris.

Ketiga tim itu jelas tak bisa diremehkan, India diketahui memiliki kekuatan yang seimbang di tungga putra dan ganda putranya.

Sementara Thailand, memiliki ganda putra yang cukup baik dan satu tunggal putra top dunia.

Meski begitu, Thailand juga merupakan musuh berbahaya yang bisa merugikan Indonesia.

Di sisi lain, Inggris terlihat menjadi lawan yang lebih mudah jika dibanding dua tim lainnya.

Tapi, tentu saja Indonesia tetap harus waspada karena Inggris memiliki pasangan ganda putra yang bisa membuat skuad merah putih kerepotan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P