Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Tolak Berperang kecuali Atas Nama Allah, Semua Sabuk Juara Muhammad Ali Dicopot

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 28 April 2024 | 06:00 WIB
Muhammad Ali memberikan pernyataan kepada pers setelah menolak pemanggilan dirinya untuk ikut terjun dalam Perang Vietnam. (AFP)

"Saya bukannya menghindari pemanggilan wajib militer."

"Tetapi, kami tidak seharusnya mengambil bagian dari perang apa pun kecuali dideklarasikan oleh Allah atau nabi-Nya."

"Kami tidak ambil bagian dalam perang-perang orang yang tidak percaya kepada Allah."

"Kami bukan penjajah tetapi akan membela negara ini apabila diserang."

Ali lanjut menyuarakan keberatannya sebagai protes buat perlakuan terhadap masyarakat kulit hitam di Amerika.

"Mengapa mereka memerintahkan saya memakai seragam dan pergi puluhan ribu kilometer dari rumah untuk menjatuhkan bom serta menembakkan peluru kepada orang-orang kulit coklat di Vietnam?"

"Sementara orang-orang kulit hitam di sini diperlakukan seperti anjing dan tidak mendapatkan hak asasi yang simpel," ujarnya.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Habis Di-KO Muhammad Ali, George Foreman Digilir 5 Petinju dalam Semalam

Pada sejarah hari ini, Muhammad Ali datang ke Houston dalam acara pemanggilan dirinya secara resmi ke militer.

Tetapi, dia menolak maju ke depan saat namanya dipanggil sampai tiga kali.