Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal tersebut dapat terjadi sebab Dejan/Gloria dan Rinov/Pitha akan bertemu di babak perempat final.
Bergeser ke sektor lain, nasib berkebalikan dialami oleh dua tunggal putri Indonesia.
Putri Kusuma Wardani mendapatkan hasil sempurna dan lolos ke babak perempat final.
Musuh yang dihadapi pebulu tangkis asal Tangerang tersebut sejatinya bukan kaleng-kaleng.
Dia dihadapkan dengan ratu bulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon yang menyandang unggulan keempat.
Hebatnya, Putri KW menang dua gim langsung yakni, 21-19 dan 21-19.
Di saat sang kompatriot mampu menyabet tiket perempat final, Ester Nurumi Tri Wardoyo harus terjegal langkahnya.
Unggulan asal China, Wang Zhi Yi masih terlalu kuat untuk penghuni ranking 37 dunia ini.
Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Lonjakan 4 Tempat Penakluk Gregoria Sikut Kompatriot An Se-young
Pada pertandingan lain, Indonesia harus kehilangan wakil di sektor tunggal putra menyusul kekalahan Chico Aura Dwi Wardoyo.