Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Bertarung buat Bayar Utang Rp620 Miliar, Mike Tyson 38 Tahun Alami Kekalahan KO Tercepat

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 30 Juli 2024 | 06:00 WIB
Pertarungan Mike Tyson melawan Danny Williams pada 30 Juli 2004 di Kentucky. (CLIVE BRUNSKILL/AFP)

Yang pertama karena tetap memukul walau sudah dipisahkan wasit dan yang kedua karena melancarkan sebuah low blow.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Harga Rp750 Miliar untuk Raja Gol Sepanjang Masa, Manchester City Rekrut Sahabat Lionel Messi

Namun, Tyson mulai kelelahan di ronde 4.

Menjelang akhir ronde 4, Williams menghujani Tyson dengan kombinasi 25 pukulan yang tak berbalas.

Tyson terdesak ke tali ring dan akhirnya ambruk dengan durasi ronde tersisa 10 detik.

Dengan darah mengucur dari sudut mata kanannya, Tyson mencoba bangun tetapi wasit keburu menyelesaikan hitungan sampai 10.

Williams pun dinyatakan menang TKO di ronde 4.

Buat Mike Tyson, hasil ini adalah kekalahan KO tercepat sepanjang kariernya.

Dia pernah kalah KO dari Buster Douglas di ronde 10, dari Evander Holyfield di ronde 11, dan Lennox Lewis di ronde 8, serta tidak mampu meneruskan bertarung di ronde 6 saat melawan Kevin McBride.

Tyson pernah dinyatakan kalah di ronde 3 dalam laga kedua melawan Holyfield.

Namun, saat itu dia kalah karena didiskualifikasi lantaran menggigit telinga lawannya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P