Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah itu, Axelsen praktis membulan-bulani lawannya.
Vitidsarn dibuat kesulitan untuk sekedar menyamankan kedudukan.
Gagal keluar dari situasi tertinggal 7-18, tunggal putra Thailand tersebut akhirnya tumbang 11-21.
Di gim kedua, Axelsen sama sekali tak kehilangan fokusnya.
Jarak keunggulan enam poin, 3-9 dia bentangkan menyusul kesalahan musuh melakukan pengembalian yang jauh di belakang garis lapangan pertandingan.
Keadaan sulit bagi Vitidsarn terus berlanjut seiring berjalannya gim kedua.
Axelsen lagi-lagi membulan-bulani dirinya dalam belenggu satu digit poin pada kedudukan 9-19.
Akhirnya wakil Denmark itu mengunci medali emasnya usai smes tajamnya tak mampu digapai Vitidsarn, 21-11.
Baca Juga: Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024 - Filipina Tambah Emas, Indonesia Melorot tapi Jangan Lemas
Sementara itu, pertandingan perebutan medali perunggu berjalan tidak kalah seru.