Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dia begitu meledak-ledak, pukulannya begitu keras, jurus Muay Thai-nya sungguh mengerikan."
"Jotosannya begitu akurat. Rountree memang punya kekurangan dalam hal tempo, dia terlalu cepat mengundurkan serangan dan kehilangan momentum."
"Jadi, saya sebenarnya khawatir sebab duel digelar lima ronde."
"Tetapi, pada permulaan ronde, Khalil sama mengerikannya dengan musuh-musuh Alex sebelumnya," sambung Usman.
Menariknya, Rountree dinilai bisa membuat dunia terkejut pada UFC 307.
Meski bisa kelelahan andai duel berlangsung lima ronde penuh, peluangnya menang KO masih tetap ada.
"Jika duel berlangsung adu serangan Khalil punya peluang untuk melayangkan pukulan yang keras," bedahnya.
"Alex Pereira adalah rajanya Brasil."
"Dia begitu hebat dan saya menyukainya. Tetapi, Khalil punya segalanya untuk membuat dunia terkaget-kaget," tambah Usman.