Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking BWF Terbaru - China Dominasi Top 10 Ganda Putri Dunia dengan 4 Wakil, Duo Indonesia Ada di Posisi Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 2 Oktober 2024 | 07:30 WIB
Ranking BWF terbaru top 10 ganda putri (LUIS TATO/AFP)

Korea diketahui memiliki tiga wakil di ranking sektor ganda putri yakni Baek Ha-na, Lee So-hee, Kim So-yeong/Kong Hee-yong dan Jeong Na-eun/Kim Hye-Jeong.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Salip Ester Nurumi, Jawara Macau Melesat Naik Enam Peringkat

Ketiga pasangan Korea itu masing-masing menempati posisi kedua, kedelapan dan kesembilan.

Di posisi berikutnya ada Jepang yang memiliki dua wakil di top 10 ganda putri dunia saat ini.

Pasangan Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida diketahui menempati posisi empat dunia, sementara rekannya, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi berada di tempat keenam.

Di sisi lain, pasangan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan menjadi warna berbeda di jajaran top 10 ganda putri dunia.

Duo Malaysia yang menempati posisi 7 dunia itu menjadi satu-satunya wakil ASEAN yang ada di top 10 ganda putri dunia.

Di luar daftar top 10, dua pasangan Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang mengalai kenaikan satu peringkat pekan ini secara berurutan ada di tempat ke-11 dan 12.

Berikut Ranking BWF Terbaru Top 10 Ganda Putri, Selasa (1/10/2024)

1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 109.806 poin