Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sungguh, tahun ini rasanya nano-nano," ucapnya, dilansir Juara.net dari TheStar.com.my.
"Kami berjuang keras untuk lolos Olimpiade..."
"Tetapi, kami tidak bisa sampai ke sana entah sekuat apapun kami berjuang."
"Setelah itu, kami tiba-tiba menang di dua kejuaraan dunia."
"Kami bisa menembus final kejuaraan super 1000 pertama kami..."
"Di samping itu, beberapa keberhasilan menembus babak semifinal membuat tahun ini menjadi tahun terbaik sepanjang karier," tambah Lai.
BWF World Tour Finals rencananya digelar pada 11-15 Desember mendatang.
Persaingan di sektor ganda campuran tentu bakal berlangsung dengan ketat.
Indonesia sendiri punya satu wakil pada sektor tersebut yakni, Dejan/Gloria.