Pebalap asal Italia ini mengatakan sulit untuk bersikap optimis di musim kompetisi baru, terlebih Ducati gagal berkembang dari musim 2011 lalu yang sangat mengecewakan.
"Kami kehilangan harapan tahun lalu, lebih dari harapan membutuhkan sebuah tunggangan yang lebih baik," ujar Rossi. "Namun, saya tidak ingin terlalu mengekspos diri saya seperti tahun lalu, dengan memikirkan dan berharap jika pengembangan casis kedua akan menjadi sebuah peningkatan," lanjutnya.
"Saya berusaha untuk bersikap profesional. Ketika Barbera mendorong saya keluar lintasan, sempat terpikirkan kembali lagi ke pit, tapi saya memutuskan bertahan untuk memberikan teknisi kami beberapa data untuk dipelajari agar bisa mengembangkan semua hal," tuntasnya.
Editor | : | Galih Rachdityo |
Komentar