Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perjuangan Aklimatisasi Terakhir di 7.300 Meter

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 7 Mei 2012 | 02:29 WIB
Angin kencang dan cuaca hingga -20 derajat celcius harus dihadapi tim 7 Summits Expedition.
Angin kencang dan cuaca hingga -20 derajat celcius harus dihadapi tim 7 Summits Expedition.

Tim Selatan (laporan Ardeshir melalui e-mail). Tim masih beristirahat di Everest Base Camp.

Tim Utara (laporan Nurhuda melalui SMS satphone). Tim hari ini beristirahat di base camp.

Kamis, 26 April 2012

Tim Selatan (laporan Ardeshir melalui e-mail). Hari ini sebenarnya masih rest day, tetapi tim sempat turun ke Gorak Shep untuk megirim gambar, lalu kembali ke Everest Base Camp. Kemungkinan tim hanya melakukan sekali aklimatisasi menuju camp 1, 2, & 3 karena kondisi Khumbu Ice Fall tahun ini lebih berbahaya. Jalur terus rusak setiap hari. Ice Fall Doctor (Sherpa spesialis ice fall) yang sudah berpengalaman selama 25 tahun pun kebingungan harus berbuat apa. Menyikapi kondisi tersebut, Jumat (27/4), tim akan melakukan aklimatisasi lagi ke camp 1 Pumori (5.900 mdpl) untuk mengupayakan agar tim dapat bergerak cepat saat melewati ice fall. Kemungkinan tim baru akan melakukan aklimatisasi ke camp 3 pada 29 April 2012, tetapi ini masih tentatif. Cuaca cerah, suhu berkisar 5-10 derajat celcius. 

Tim Utara (laporan Nurhuda mealui SMS satphone). Tim melakukan perjalanan menuju intermediate camp pada 5800 mdpl. Rencananya tim akan tinggal di intermediate camp untuk melakukan aklimatisasi. Jadwal pergerakan tim selanjutnya adalah menuju ABC (Advance Base Camp) di 6.500 mdpl pada 28 April, dan camping di sini. Pada 30 April, tim mencoba untuk mencapai Northcol (NC) 7.000 mdpl. Jika kondisi tim bagus, tim akan camping di NC, tetapi jika tidak, tim akan kembali turun ke ABC. Pada 1 May 2012 tim akan turun lagi menuju EBC. Mohon doa restu semua sahabat di tanah air. Namaste.

Jum’at, 27 April 2012

Tim Selatan (laporan Ardeshir melalui SMS satphone). Pagi hari, tim malakukan aklimatisasi kembali ke Camp 1 Pumori pada ketinggian 5.900 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan memulai naik ke Camp 1, 2, dan 3 Everest pada 1 May. Kondisi cuaca pada pagi hari cukup cerah dan suhu 7 derajat Celcius. Sore harinya, tim sudah kembali ke EBC, setelah aklimatisasi dari Camp 1 Pumori. cuaca sempat turun salju dengan suhu berkisar -3 derajat celcius. Kondisi tim sehat.

Tim Utara (laporan Nurhuda melalui SMS satphone). Pendaki Tim Utara hari ini melakukan aklimatisasi sampai ketinggian 6.100 mdpl. Namun, cuaca sempat buruk.

Sabtu, 28 April 2012

Tim Selatan (laporan Ardeshir melalui SMS satphone). Aktivitas tim Selatan dimulai pukul 08.00 di Basecamp Everest. Secangkir dut cha (teh susu) panas diantar ke tenda masing-masing. Suhu menghangat hingga 10 derajat celcius, seiring dengan munculnya matahari. Hari ini Tim hanya beristirahat.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X